Posts

Basket? Seru gak sih?!

Image
BASKET. Olahraga yang sudah cukup lama dimainkan. Olahraga ini biasanya dimainkan dalam skema 3x3 (3 vs 3) dan 5x5 (5 vs 5) dengan menggunakan bola basket. Basket adalah salah satu cabang olahraga yang dapat dimainkan oleh putra maupun putri dengan setiap regu terdiri dari 5 orang pemain dan juga bisa dimainkan dengan 3 pemain. Tiap regu harus memasukkan bola sebanyak-banyaknya ke ring lawan agar menjadi pemenangnya. Olahraga ini sangat digemari oleh banyak orang, terutama di Amerika Serikat yang berada di bawah naungan NBA (  National Basketball Association  ). NBA sendiri juga sudah melahirkan segudang pemain berbakat, sebut saja Kobe Bryant, Luka Doncic, Larry Bird, Stephen Curry dan masih banyak lainnya. Di Indonesia sendiri, basket dinaungi oleh IBL ( Indonesia Basketball League ). Kisi-kisi olahraga kali ini akan membicarakan tentang permainan bola basket secara general. Kuy! Simak terus penjelasannya di kisi2olahraga! 1. Teknik Secara umum, teknik-teknik dalam basket terbagi men

Cabang Olahraga Terpopuler? Kuy Mainkan!

Image
Pada dasarnya, olahraga merupakan suatu aktivitas yang biasa dilakukan oleh orang-orang untuk menyehatkan tubuh dan melepas stress. Terlepas dari itu, ada beberapa cabang olahraga populer yang digemari oleh kalangan masyarakat hari ini. Olahraga apakah itu? Kisi-kisi olahraga kali ini akan kembali dengan topik "Cabang Olahraga Terpopuler"!  Kuy! Simak apa saja olahraga yang paling populer di dunia! Kebiasaan Buruk? Jauh-jauh deh! 1. Sepakbola Pastinya kalian sudah tidak asing dong dengan olahraga ini. Sepakbola adalah  olahraga terpopuler di dunia dengan penggemar yang berjumlah sekitar 4 milyar orang atau kurang lebih setengah dari populasi dunia. Hampir semua orang mengetahui dan mengenal atlet-atlet sepakbola. Sebut saja David Beckham, Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Pele, Maradona, dan masih banyak lagi. Mereka sudah seperti ikon sepakbola di mata orang.  Sepakbola dimainkan dengan 2 tim yang masing-masing beranggotakan 11 orang. Setiap tim harus menjaga gawang mereka ag

Olahraga Viral 2020!

Image
Tahun 2020 memanglah tahun yang unik. Diawali dengan harapan untuk tahun yang lebih baik, namun kenyataannya sama sekali berbeda. CoVid-19 atau lebih sering diucapkan coronavirus adalah dalang dibalik segalanya. Semuanya berubah secara drastis, dari cara kita bertutur sapa, beraktivitas, belajar, dan bahkan berolahraga. Hal ini membuat banyaknya trend  yang muncul di kalangan masyarakat, seperti # stayathome atau # dirumahaja .  Namun, muncul juga suatu trend   yang cukup viral  di bidang olahraga.  Olaharaga apaan tuh? Kuy! Ikutin terus kisi2olahraga untuk olahraga yang viral di tahun 2020 ini! Baca Juga! Mitos di Olahraga? Beneran gak Sih? Sebenarnya olahraga ini sudah cukup umum dan pastinya diketahui hampir seluruh kalangan masyarkat. Olahraga itu adalah bersepeda atau bahasa gaulnya gowes. Tujuannya beragam, dari yang ingin sehat sampai yang hanya ingin gaya-gayaan. Kenapa bersepeda bisa jadi viral ? Hal ini dikarenakan pemerintah menerapkan PSSB (Pembatasan Sosial Skala Besar) da

Kebiasaan Buruk Olahraga? Jangan Dilakukan Ya!

Image
Di era globalisasi saat ini, olahraga sudah menjadi esensi yang tidak bisa terhindarkan dalam kehidupan kita. Olahraga memang banyak dilakukan oleh semua orang, dari anak-anak hingga dewasa, dari artis hingga para pejabat juga pasti melakukan aktivitas ini. Tujuannya pun beragam, dari yang hanya sekedar mencari hiburan sampai menyehatkan tubuh, bahkan untuk mempercantik diri.  Namun, jika olahraga tidak dilakukan secara benar, justru bisa berdampak negatif untuk tubuh ataupun tidak mendapat hasil yang maksimal. Hal ini disebabkan oleh kebiasaan-kebiasaan buruk yang dilakukan oleh orang-orang saat berolahraga. Berikut, Kisi-kisi olahraga akan mengulas beberapa kebiasaan buruk dalam berolahraga yang bisa berdampak negatif bagi kesehatan. Kuy! Simak penjelasannya di bawah ini! Pengen ikutan VIRAL? Lakuin yuk olahraga ini! 1. Olahraga yang Terlalu Berlebihan. Kebiasaan buruk saat berolahraga yang pertama adalah olahraga yang berlebihan. Hampir semua orang berasumsi jika berolahraga lebih k

Mitos Olahraga? Ya atau Tidak?

Image
Olahraga memanglah memberikan sejuta manfaat bagi tubuh kita, baik dalam hal fisik maupun mental. Namun, hingga saat ini masih banyak saja informasi ataupun pernyataan yang salah tentang olahraga. Oleh karena itu, banyak miskonsepsi atau mitos yang beredar di kalangan masyarakat sekarang. Bener gak sih?! Atau semuanya cuman hoax belaka saja? Kisi-kisi olahraga akan merangkum beberapa mitos-mitos yang ada dalam dunia olahraga di bawah ini. Kuy! Simak penjelasannya dibawah! Berani Menantang Maut? Klik link DISINI! 1. Lebih Baik Berolahraga dengan Perut KOSONG. Banyak sekali yang beranggapan bahwa olahraga dalam keadaan perut kosong bisa mempercepat penurunan berat badan bagi yang sedang menjalankan diet. Namun, itulah hal yang salah. Dianjurkan untuk makan terlebih dulu 2 jam sebelum berolahraga. Karena melakukan olahraga juga membutuhkan asupan energi, apalagi mikirin doi :) Selain itu, olahraga dalam keadaan perut kosong juga bisa memicu kram perut dan lemas saat berolahraga. 2. Wajib

Mau menantang maut? Lakukan olahraga ini!

Image
Olahraga menjadi salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menyehatkan tubuh ataupun sekedar hiburan. Akan tetapi, ada beberapa olahraga yang cukup berbahaya dan dapat menyebabkan hal-hal buruk. Mulai dari cedera ringan maupun berat, hingga ada yang berujung pada kematian. Olahraga inilah yang disebut sebagai olahraga ekstrim atau bahasa kerennya extreme sport, yang hanya dilakukan oleh para penyuka tantangan.  Baca Juga! Mau jago futsal? Klik link INI Kisi-kisi olahraga hari ini akan merangkum beberapa olahraga terekstrim yang ada di dunia bagi para penyuka tantangan. Berminat? Kuy! Simak olahraga-olahraga tersebut di bawah ini! 1. Terjun Lenting    Olahraga ini biasanya dikenal dengan nama bungee jumping . Pastinya, olahraga ini tidak asing di telinga kita.  Bungee jumping  adalah makanan wajib untuk para pecinta adrenaline atau biasanya dikenal sebagai  adrenaline junkie . Olahraga ini   dilakukan dengan cara mengikat kaki dengan tali lalu melompat dari ketinggian dan memantul kemba

Futsal? Kuy!

Image
Hai! Kisi-kisi olahraga hari ini akan membicarakan tentang salah satu olahraga yang cukup populer dan digemari oleh orang Indonesia, terutama para kawula muda! Nah, nama apakah olahraga itu?  Yap! Seperti gambar diatas, olahraga tersebut adalah futsal ! Olahraga ini pasti uda tak asing lagi dong untuk kalian, yang ngakunya para pecinta sepakbola. Penjelasan futsal sendiri bisa diartikan sebagai permainan  bola yang dimainkan oleh dua tim, yang masing-masing beranggotakan 5 orang pemain. Tujuan Olahraga Futsal adalah mamasukkan bola ke gawang lawan. Pemain boleh menggunakan kaki, kepala, dan semua bagian tubuh kecuali tangan. Tim yang mencetak bola terbanyak ke gawang lawanlah yang akan keluar menjadi pemenang. Tidak seperti sepakbola, olahraga futsal dimainkan di ukuran tempat yang lebih kecil dan dibatasi oleh garis, bukan net ataupun papan. Durasi permainan juga cukup singkat yakni 2x20 menit. Dalam pembagian posisi pun, futsal dan sepakbola juga memiliki posisi permainannya masing-m

Popular posts from this blog

Olahraga Viral 2020!

Futsal? Kuy!

Kebiasaan Buruk Olahraga? Jangan Dilakukan Ya!